VIRAL, JAWA TENGAH – Kembali dunia Medsos khusus WhatsApp Group ( WAG ) di Kabupaten Pemalang, Jawa Tengah dihebohkan dengan tayangan temuan jenazah seorang wanita yang telanjang bulat dengan posisi tengkurap di sebuah sungai sementara para wanita di sekelilingnya sedangkan membicarakan jenazah tersebut.
Dalam caption vidio tersebut tertulis ,” Pemandu Lagu Karaoke, Dibunuh Dan Mayatnya Ditemukan Di Comal..
” Monggo, Barangkali Ada Yang Kenal.. jadi seolah – olah kejadian tersebut berada di wilayah hukum Polsek Comal “
Menanggapi hal tersebut Kapolsek Comal AKP. Heru Irawan, ketika dihubungi via ponsel nya pada Senin sore ( 10/7/2023 )
mengatakan,” benar ada video yang beredar di WhatsApp penemuan mayat seorang wanita dan diberi caption kejadian di Comal lengkapnya Pemandu Lagu Karaoke, dibunuh dan mayatnya ditemukan di Comal.. monggo, barangkali ada yg kenal..”, ungkap Kapolsek Comal.
Lebih lanjut Heru Irawan menjelaskan bahwa video tersebut TKP tidak di Comal, bukan di wilayah hukum Polsek Comal oleh karena itu saya pastikan TKP ditemukannya jenazah di Comal adalah Hoak.
” Kami jajaran Kepolisian khusus Polsek Comal sangat menyayangkan kepada si pengunggah pertama terkait vidio tersebut dan sudah bisa dikatakan melanggar UU ITE,” Imbuhnya.
Kapolsek Comal juga menghimbau kepada para pengguna Medsos agar bersikap bijaksana dalam mengunggah sebuah kegiatan agar tidak menimbulkan keresahan di masyarakat Di himbau untuk tidak membuat berita dan narasi hoax karena akan membuat resah masyarakat, serta hal tersebut melanggar undang-undang ITE.
Ragil 74.